Horrayy... Pas bisa dapet cuti, rasanya hati pingin bilang horray, bisa liburan sama suami tercinta, Yak dan akhirnya bisa bener-bener menghabiskan waktu liburan ke Jogja dengan romantisnya. Selain mengisahkan kuliner Jogja di blog ini, aku juga pingin menunjukkan betapa indahnya pantai satu ini selain Parangtritis, namanya Pantai Depok. Pantai Depok itu objek wisata alam yang terletak di Kabupaten Bantul, Provinsi DIY, sekitar tiga puluh kilometer di sebelah selatan kota Yogyakarta. Pantai ini juga berdampingan dengan Pantai Parangtritis dan Pantai Parangkusumo. Dan ini hasil pacaran kami berdua, hehe...
Ini situasi pantai pas sekitar jam 5 sore, jadi ombaknya mulai pasang nich, alias menuju bibir pantai. Nah karena kita disini berdua aja, jadinya cuma melihatnya indahnya pantai sambil makan lalapan ikan cakalang bakar, hohoho. Di pantai ini tersedia banyak sekali warung yang mengolah hasil laut hasil tangkapan para nelayan lho, ikan yang diolah adalah ikan hasil tangkapan para nelayan hari itu.
Jarak pantai Depok nggak begitu jauh dari Pantai Parangtritis (1,5 kilometer). Salah satu keunikan pantai Depok adalah banyaknya warung makan yang sengaja dibuat menghadap ke laut, warung makan sea food dengan nuansa tradisional ini dirancang dengan lesehan menggunakan tikar dan meja-meja kecil. Meski sederhana, warung makan tampak bersih dan nyaman.
Kenapa menghadap laut? supaya pengunjung dapat menikmati makanan sambil menghargai berkah Tuhan berupa lautan yang luas dan indahnya ombak. Warung-warung ini kelihatan sederhana tapi bersih.
Rute Perjalanan Wisata pantai Depok Jogja
- Dari kota, lewatin Jl. Parangtritis untuk menuju ke arah selatan, sampai di pertigaan sebelum tempat retribusi Pantai Parangtritis, ambil jalan ke kanan atau ke barat (posisi retribusi pas di selatan pertigaan itu). Terus menuju ke barat melewati jalan aspal dalam perkampungan, ikuti jalan tersebut kemudian sampailah di tempat retribusi untuk Pantai Depok.
- Kalau dari arah retribusi pantai Parangtritis, nanti ketemu dengan pertigaan kecil Hotel Gandung, ambil arah ke barat (kanan). Nanti akan kelihatan bukit-bukit pasir di sepanjang jalan aspal menuju ke Pantai Depok dan lurus aja sampai ketemu tempat parkir mobil atau motor pantai Depok.
Tarif Masuk Tempat Wisata Pantai Depok Jogja
- Motor: Rp 4.000,00 untuk dua orang dan satu motor.
- Mobil: Rp 5.000,00 plus biaya perorangan.
Fasilitas Wisata Pantai Depok Jogja
- Transaksi langsung pembelian ikan bawal, udang, kakap laut, kerapu hasil tangkapan nelayan
- Warung makan sea food berjajar sangat banyak dengan menu ikan goreng, ikan bakar, nasi anget + sambel lalap
- Warung seafood tersebut mau menggorengkan atau membakarkan ikan sesuai dengan permintaan kita dengan tarif yang murah.
- Tempat parkir motor dan mobil
- Sewa ATV
- Sewa tikar
- Masjid (luas)
- Kamar mandi
Harga Ikan Wisata Pantai Depok Jogja
- Ikan cakalang, seharga Rp 8.000,00 per kilogram, setara dengan 5 – 6 ekor ikan.
- Kakap putih dan kakap merah, kisaran harga Rp 17.000,00 – Rp 25.000,00 per kg
- Bawal, seharga Rp 27.000,00 – Rp 60.000 per kg
- Kepiting -
- Udang -
- Cumi-cumi -
Suasana makin romantis menjelang malam hari, karena takut kemalaman, akhinya kami putuskan pulang setelah maghrib. Esoknya kami bermalam minggu ke salah satu resto masakan Thailand di Jogja.
cumi-cumi ma kepitingnya pengen banget :)
ReplyDeletesayangnya di jogja ya mbak, jauhhh :D
DeleteCakalang 8ribu sekilo? itu murah nggak sih mbak?
ReplyDeletetermasuk murah sih mas, soalnya kalau di kota nggak segitu mungkin :D
DeleteTernyata di jogja ada juga nama depok. Pantainya gak jauh dari parangtritis bisa jadi alternatif biar beda hehe
ReplyDeleteiya mbak nunu, deket kok sama parangtritis, cuma nggak serame parangtritis jadi buat foto2an bisa enak :D
DeleteBelum pernah ke sana mbak walau lumayna sering ke Yogya kalau ke tanah air :)
ReplyDeleteOh ya, lDE agi bagi bagi postcard lagi nih mbak, seandainya masih tertarik :)
http://duniaely.com/2014/07/14/13-kartu-pos-cantik-dari-austria-buat-pembaca-dunia-ely/