Tuesday, 15 September 2009

Warna-warna yang Harus Sering Dipakai

Anda tahu tidak, bahwa pemilihan warna dalam busana anda sangat memprngaruhi kondisi dan pikiran anda pada saat itu. Sehingga beberapa ahli psikologi menyarankan untuk anda menggunakan warna-warna tertentu agar anda merasa fit ataupun nyaman pada saat itu.
Berikut ada 10 warna yang sebaiknya ada dalam koleksi busana Anda, karena 10 warna berikut bisa mengusung penampilan yang biasa-biasa menjadi luar biasa.

1. Ungu Violet


Warna ungu yang disentuh dengan sedikit biru ini mampu membuat pemakainya terlihat elegan dan 'hidup'. Warna ini bagus bila dipakai dalam bentuk busana rajutan seperti sweater atau scarf, dan juga bakal memukau banyak mata bila dituang dalam gaun koktail (cocktail dress).

Violet pas bila dipasangkan dengan warna gelap netral, seperti hitam, abu-abu, atau jaket biru laut.

2. Biru Cerah
Biru cerah merupakan warna yang matching dengan hampir semua warna kulit, berbeda dengan warna cerah lainnya seperti hijau lemon. Warna ini pas untuk segala jenis model busana mulai dari kaos biasa hingga jas wol.
Selain itu, warna cerahnya juga manis untuk mewarnai koleksi aksesoris Anda

3. Ungu Tua
Sama seperti biru cerah, warna ungu tua pas jika membalut segala jenis warna kulit, mulai dari yang gelap hingga pucat. Warna ini kerap diunggulkan saat musim gugur atau dingin tiba, namun sebenarnya warna ini bisa dikenakan pada segala musim. Anda bisa tampil elegan dengan blus ungu dan rok pensil saat pergi ke kantor. Atau, pasangkan saja atasan ungu dengan jeans kesayangan.

4. Teal
Warna kolaborasi biru dan hijau ini membuat pemilik rambut blonde, merah, dan cokelat tampil makin cantik. Pasangkan warna ini dengan warna netral seperti warna cokelat makanan atau cokelat kulit unta.

5. Burgundy
Sempurna untuk kesan mewah, warna merah gelap ini memancarkan kilau anggur merah atau pesona merah marun. Lebih pas untuk dipakai saat malam hari. Padukan warna ini dengan sentuhan motif seperti kain brokat, paisleys (kain wol berpola indah), dan kain sutra garis-garis untuk mendapatkan penampilan agung bak putri sesungguhnya. Untuk urusan kantor, maka Anda bisa memadukan warna ini dengan abu-abu atau warna olive (zaitun).

6. Magenta
Warna merah keungu-unguan ini lebih familiar bagi lebih banyak warna kulit dibanding neon pink atau fuchsia muda. Hampir semua jenis warna yang berasal dari 'keluarga pink' terlihat cantik bagi wajah Anda, namun untuk magenta, Anda juga perlu mempertimbangkan untuk memasukkannya dalam daftar koleksi warna aksesoris Anda.

7. Pink
Pink melambangkan kemudaan, warnanya yang segar membuat tiap wanita yang terbalut oleh warnanya terlihat lebih energik dan muda. Anda bisa 'mewarnai' penampilan dari kepala hingga kaki dengan warna yang cenderung diidentikkan dengan femininitas ini. Namun jika tidak, maka sedikit sentuhan seperti scarf di leher atau atasan pink yang dipadukan dengan jeans sudah cukup membuat Anda siap melaju dalam pesona keremajaan.

8. Blush
Warna yang identik dengan rona wajah saat merasa malu ini memiliki kesan seksi, baik bagi kulit gelap maupun kulit terang. Warna ini tertuang apik melalui kain sutera atau kain sheer (tipis), jadi tentunya busana dengan warna ini sangat anggun jika dipakai dalam acara pesta. Karena warnanya mirip dengan kulit, maka sebaiknya Anda tidak mengenakan warna ini saat pergi ke kantor.

9. Bronze (Merah Tua)
Mengenakan busana dengan warna perak dan emas memang mampu menarik perhatian banyak orang sekitar pada umumnya, namun warna satu ini terlihat lebih baik bagi kebanyakan wanita karena warnanya yang tergolong kalem dan tak terlalu mencolok. Sedikit saja sentuhannya sudah bisa membuat Anda tampil anggun dan menawan, cobalah dengan memakai jenis rok atau scarf.

10. Coral
Warna yang lebih ramah daripada oranye terang ini sangat pas bila dipadukan dengan warna turquoise ( biru-hijau batu pirus).

www.kapanlagi.com





15 comments:

  1. wah ternayat tersimpat bakat terpendam dr mbak ya..?? pa perlu didirikan butik aja..?? hehehe

    ReplyDelete
  2. kulit gw sawo matang ..
    kmarin baru beli baju warna blush and itu nyaman banget dipakenya,,
    kata temen" gw juga baguuus :)

    hehehehehe..
    tapi gw suka madu padanin warna,,
    misalnya baju gw warna peach agak ke pink-pink'an gw pakein cardigan kuning :D

    tapi bagus qo,, kliatan CERIA banget wat kecampuz :)

    ReplyDelete
  3. makasih sarannya sangat berguna dan membuat saya lebih tau

    ReplyDelete
  4. hal odatang berkunjung..boleh tukeran link gak ya?

    ReplyDelete
  5. ntah kenapa aku lebih suka dengan warna biru
    soalnya keliatan dingin ga panas

    ReplyDelete
  6. Gimana kalo coba pake 10 warna sekaligus...pasti keren kan :D

    ReplyDelete
  7. Aku paling suka dengan warna yang lembut dan agak gelap coz pribadiku banget...Good artikel mas,trim's ya..

    ReplyDelete
  8. wah bagus banget nih tipsnya jadi saya lebih percaya diri dengan mengoleksi warna2 baju di atas tapi untuk saat ini saya masih memiliki warna ungu, pink, dan biru aja... terima kasih

    ReplyDelete
  9. aku cenderung pake warna krem atau hitam. he he he, so apa tipe kepribadianku??

    ReplyDelete
  10. kalo aku suka warna hitam, kesanya strong dan rapih, kok gak ada warna itam di atas ya :D

    ReplyDelete
  11. warna subtle blue blog ini oke. bikin sejuk mata, kata orang warna biru asosiasinya kreatif lho.. :D

    ReplyDelete
  12. padahal saya suka sekali warna putih lho, kok tidak terdaftar ya...?? :D

    ReplyDelete